Pada Kamis, 1 Agustus 2024, seluruh civitas akademika Fakultas Teknik UIN Maulana Malik Ibrahim Malang mengikuti workshop di Hotel Kontena Batu. Kegiatan berlangsung selama tiga hari hingga Sabtu, 3 Agustus 2024.
Acara dibuka dengan sambutan dari Rektor UIN Maliki Malang, Prof. Dr. H. M. Zainuddin, MA, diikuti oleh Ketua Senat, Prof. Dr. Muhtadi Ridwan, MA, serta beberapa dosen lainnya. Setelah sambutan, workshop dimulai dengan narasumber dari masing-masing program studi teknik dan para ketua program studi.
Workshop ini difokuskan pada penyempurnaan kurikulum Program Studi Teknik yang akan mulai menerima mahasiswa baru pada tahun ajaran 2024-2025. Penyempurnaan kurikulum ini juga merupakan persiapan untuk kegiatan Audit Mutu Internal (AMI) yang dijadwalkan pada 6 Agustus 2024.
Hasil dari workshop diharapkan membawa kebaikan dan kesuksesan, serta mendukung dakwah Islam yang berlandaskan Islam dan Sains dengan reputasi internasional dari masing-masing program studi.